Kembali
INDF - Indofood Sukses Makmur

Danareksa (OD) Recommend BUY INDF - TP 5100

Danareksa (OD) memberikan rekomendasi Buy, dan target harga Rp 5,100 r OD menaikkan perkiraan EPS 2010F sebesar 24% karena : 1) penguatan kemampuan mengendalikan harga dan 2)penguatan nilai tukar yang mendorong perbaikan margin. r Secara keseluruhan, OD tetap optimis terhadap perseroan karena sifatnya yang defensif, sehingga akan diuntungkan dari pertumbuhan konsumsi domestik dan pemulihan harga komoditas. r Meskipun bahan baku mengalami kenaikan tinggi – terutama gandum – OD percaya bahwa Indofood dapat mempertahankan margin operasional mie sekitar 14% tahun ini. Perhitungan kasar menunjukkan bahwa perseroan harus menaikkan harga jual sekitar 3% untuk setiap kenaikan 10% pada harga gandum untuk mempertahankan margin. Dengan demikian jika harga rata – rata gandum melampaui USD 5/bushel, Indofood terpaksa harus menaikkan harga, jika tidak ingin menrbankan margin 1Q11. r Margin kemungkinan mengalami penurunan pada divisi non-agri : OD memperkirakan margin EBIT sebesar 13.0%-11.5% pada FY11F masing – masing bagi segmen mie dan tepung. Secara keseluruhan kontribusi EBIT dari divisi CBP diperkirakan mengalami penurunan menjadi 35% pada FY11F dari 40% tahun ini. Di sisi lain, divisi agribisnis Indofood akan memberikan penguatan kontribusi – karena harga CPO yang stabil – dan OD percaya divisi akan memberikan kontribusi terhadap EBIT sebesar 35%, atau mengalami kenaikan dari 30% pada FY10F. r ICBP memiliki fleksibilitas yang lebih besar dibandingkan induk usahanya untuk memperoleh hutang. Dengan debt covenant sebesar 3x debt-to-EBITDA, Indofood hanya mampu menambah hutang sebesar Rp 4 triliun, sementara ICBP dapat berhutang hingga Rp 8 triliun atau hingga dua kali Indofood. Dengan memfaktorkan hal ini, ICBP memiliki kesempatan yang besar untuk mengakuisisi bisnis baru untuk menciptakan sinergi, kemungkinan perusahaan minuman.

Related Research

Consumer
INDF - Inline 9M23, expecting better 4Q23
Akhmad Nurcahyadi 09 November 2023 Lihat Detail
Consumer
INDF - Strong recovery, but challenged by raw material inflation
Devi Harjoto, Alfiansyah 08 Juni 2022 Lihat Detail
Consumer
INDF - Boosted by strong CPO prices
Devi Harjoto, Alfiansyah 06 April 2022 Lihat Detail