Anak usaha KLBF resmikan pabrik bahan baku obat & produk biologi, tambah investasi Rp 2 triliun
Kalbe Farma (KLBF), melalui anak usahanya yaitu PT Kalbio Global Medika membangun pabrik bahan baku obat dan produk biologi yang berlokasi di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Presiden Joko Widodo dalam peresmian pabrik tersebut mengatakan terdapat tiga aspek terkait pembangunan pabrik tersebut, yaitu investasi, inovasi teknologi dan kesehatan. Pendirian pabrik ini merupakan wujud investasi untuk meningkatkan produksi. Lebih lanjut presiden menyatakan Di bidang kesehatan, pemerintah ingin mendorong kesehatan sebagai salah satu prioritas pemerintah dalam membangun sumber daya manusia. Nanti akan diiringkan paralel, dengan pembangunan di bidang investasi infrastruktur. Kalbe Farma (KLBF) melalui anak usahanya, Kalbio Global Medika, berencana investasi Rp 1-2 triliun dalam lima tahun ke depan untuk memproduksi beberapa bahan baku obat dan biologi. Perseroan juga berencana menggunakan sistem robotik dalam memproduksi bahan baku obat. KLBF telah menyelesaikan pembangunan pabrik bahan baku obat dan produk biologi tahap I senilai Rp 500 miliar berkapasitas 10 juta syringe per tahun. Investasi ini juga dialokasikan untuk pusat riset dan pengembangan senilai Rp 200 miliar.