Kembali
BBRI salurkan KUR Rp 69,47 triliun pada 2017
10 Januari 2018
Bank Rakyat Indonesia (BBRI) sepanjang 2017 telah menyalurkan kredit usaha rakyat (KUR) sebesar Rp 69,47 triliun atau 97,84% dari target yang ditetapkan sebesar Rp 71 triliun. Perseroan tercatat sudah memberikan KUR kepada lebih dari 3,7 juta pengusaha usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Untuk target penyaluran KUR tahun ini akan mencapai Rp 79,744 triliun. Dari jumlah tersebut, penyaluran untuk KUR mikro ditargetkan sebesar Rp 68,88 triliun. Tahun ini, pemerintah telah menetapkan suku bunga KUR turun sebanyak 2% dari tahun lalu sebesar 9%.