TOWR akan private palcement di kuartal II 2017
Sarana Menara Nusantara (TOWR) akan menggelar private placement atau penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (non-HMETD) pada kuartal II 2017 dalam rangka meningkatkan likuiditas untuk menunjang ekspansi bisnisnya kedepan. Saham perseroan yang akan diterbitkan di Bursa Efek Indonesia sebanyak 10,2 miliar saham. Dari seluruh saham tersebut terdapat 6,8 miliar saham atau 67,28% dimiliki oleh publik. Rencananya dalam private placement itu, pemegang saham akan menjual sekurang-kurangnya 4,9% dari seluruh saham yang telah ditempatkan dan disetor penuh dalam perseroan. Rencana ini akan dilaksanakan baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Selain untuk meningkatkan likuiditas perseroan, rencana ini diharapkan dapat meningkatkan kemudahan akses pembiayaan melalui pasar modal domestik maupun internasional.