Media Nusantara Citra (MNCN) berencana membagikan dividend payout minimum sebesar 45%
Media Nusantara Citra (MNCN) berencana membagikan dividend payout minimum sebesar 45% dari laba bersih yang diproyeksikan sebesar Rp 1,5 triliun pada tahun 2012. Pembagian dividen tersebut akan dilakukan dengan proyeksi pertumbuhan ekonomi sebesar 6,7% dan pertumbuhan pada belanja iklan 15%. Pendapatan konsolidasi MNC diproyeksikan meningkat sebesar 23% untuk tahun buku 2012. Perseroan juga menargetkan rata-rata pangsa pemirsa sebesar 39% melalui deretan program yang berisikan sinetron dengan rating tinggi dari RCTI dan sinetron yang diproduksi oleh MD Entertainment di MNCTV yang telah menunjukkan rating yang terus menguat sejak awal 2012 dan akan memberikan kontribusi yang besar pada pendapatan konsolidasi. Pada tahun 2012, perseroan juga akan secara eksklusif memulai penyiaran Euro Cup 2012 yang memiliki rating tinggi dan tetap menyiarkan Liga Premier Indonesia. Perseroan juga akan memulai bidang usaha baru yaitu memproduksi beberapa serial animasi produksi sendiri yang ditargetkan untuk pemirsa di Indonesia dan internasional. Pendapatan diproyeksikan lebih kuat dengan kontribusi dari Content dengan adanya penambahan 7 channel dari 10 channel yang sudah ada yaitu MNC Comedy, MNC lf, MNC Drama, MNC Movie, MNC Infotainment, MNC Fashion dan MNC Kids. EBITDA tahun buku 2012 diproyeksikan mencapai 32% dengan EBITDA marjin sebesar 36%. Laba bersih diproyeksikan meningkat sebesar 38% menjadi Rp 1,5 triliun, dengan laba per saham (undiluted) sebesar Rp 107. Marjin laba bersih diproyeksikan mencapai 23% untuk tahun buku 2012 lebih tinggi dari 20% di tahun 2011.