Kembali
Media Nusantara Citra (MNCN) menyiapkan capex 2011 sebesar USD25-30 juta
Media Nusantara Citra (MNCN) menyiapkan capex 2011 sebesar USD25-30 juta yang 60% diantaranya akan digunakan untuk maintenance peralatan produksi dan sisanya untuk pengadaan fasilitas baru. Pada 2010 pendapatan perseroan mencapai Rp4.99 triliun atau naik 27% YoY sementara laba bersih mencapai Rp748 miliar atau naik 94% YoY. Untuk tahun 2011 pertumbuhan pendapatan ditargetkan sebesar 23% atau mencapai Rp6.13 triliun dengan pertumbuhan laba 36% atau mencapai Rp1.02 triliun.