CIMB (YU) Recommend Maintain OUTPERFORM INDF - TP 4500 (Upgrade from 4000)
CIMB (YU) melakukan upgrade rekomendasi INDF menjadi OUTPERFORM dan menaikkan target harga dari Rp 4,000 menjadi Rp 4,500 karena : 1) hutang yang lebih rendah dari perkiraan dan penurunan deleverage pasca listing ICBP, 2) penguatan rupiah dan penguatan konsumsi yang seharusnya mendorong margin, 3) kenaikan perkiraan harga CPO sehingga menguntungkan anak usaha perkebunan, 4) harga saham yang tertinggal di belakang anak usaha r Tiga faktor positif yang belum tercermin pada harga saham : 1. Hutang mengalami penurunan lebih rendah menjadi Rp 17.3 triliun pada YE09 dan diharapkan mengalami penurunan lebih jauh setelah listing ICBP. 2. Rupiah mengalami penguatan sehinga berdampak positif terhadap margin dan menguntungkan neraca mengingat hutang sebesar USD 538 juta. 3. Kenaikan harga CPO kemungkinan memperbaiki margin pada unit kelapa sawit dan mendorong laba, mengingat model yang sepenuhnya terintegrasi. r YU menaikkan perkiraan laba FY10-11 sebesar 0%-14% karena kenaikan margin dan penurunan biaya bunga. YU juga mengumumkan perkiraan CY12. YU memperkirakan pertumbuhan laba 19% p.a CAGR pada 3 tahun ke depan, dengan asumsi margin tetap stabil sebesar 27%-28% (mengingat model terintegrasi) dengan EBIT margin sebesar 13%-14%.