Laba ISAT per 1Q18 naik 2,8% YoY, pendapatan turun 21,9%
Indosat (ISAT) membukukan pendapatan Rp 5,69 triliun pada kuartal I 2018,turun 21,9% YoY dibandingkan sebelumnya Rp 7,28 triliun. Penurunan pendapatan yang cukup signifikan tersebut terutama disebabkan aturan registrasi kartu perdana oleh pemerintah. Tantangan lain yang membebani kinerja ISAT pada awal tahun 2018 adalah penurunan pendapatan dari telepon dan SMS. Pendapatan dari layanan multimedia, komunikasi data, dan Internet (MIDI) tumbuh paling besar yaitu 9,4%. Seiring kenaikan konsumsi data, pendapatan ISAT akibat penurunan telepon dan sms tergerus 4,8%. Pada kuartal I 2018 perseroan membukukan penurunan Ebitda menjadi Rp 1,94 triliun, atau terkoreksi 37,3% YoY dibandingkan kuartal I 2017 yang sebesar Rp 3,09 triliun. Laba bersih ISAT tumbuh 2,8% menjadi Rp 1,13 triliun dari tahun sebelumnya Rp 1,10 triliun.