Back
SMRA terbitkan obligasi dan sukuk Rp 300 miliar
06 April 2015
Summarecon Agung (SMRA) berencana menerbitkan obligasi dan sukuk ijarah senilai Rp 300 miliar. Masa penawaran umum kedua surat utang tersebut adalah 16-17 April 2015. Obligasi tahap III 2015 senilai Rp 150 miliar berjangka waktu 3 tahun dengan tingkat bunga tetap 10,5% yang dibayarkan setiap 3 bulan. Obligasi dan suku ijarah tersebut akan jatuh tempo pada 22 April 2018. Sukuk ijarah dengan jumlah penawaran sebesar Rp 150 miliar bertenor 3 tahun dengan cicilan imbalan sukuk ijarah sebesar Rp 15,75 juta per tahun. Dana yang diperoleh dari surat utang ini akan digunakan untuk pengembangan bisnis properti di Jawa, Sumatera Selatan dan atau Kalimantan.