Back
MNCN pendapatan naik 16% jadi Rp5,1 triliun di Januari-Oktober
Media Nusantara Citra (MNCN) membukukan kenaikan pendapatan konsolidasi Januari-Oktober 2012 sebesar 16% YoY menjadi Rp 5,01 triliun dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya Rp 4,32 triliun. Jika MNC tidak memasukkan pendapatan dari Linktone pada 10 bulan pertama 2011 dan sepuluh bulan 2012, pendapatan konsolidasi tumbuh 23% YoY. Pendapatan dari iklan mengalami pertumbuhan yang kuat menjadi Rp 4,39 triliun, atau tumbuh 22% YoY dari Rp 3,59 triliun yang disebabkan oleh kenaikan rate card dan occupancy levels. Laba bersih tumbuh 45% YoY dari Rp 923,04 miliar menjadi Rp 1,34 triliun. EPS meningkat sebesar 41% menjadi Rp 96 dibandingkan periode yang sama tahun 2011 sebesar Rp 68.